Tips atau Cara Alami untuk Redakan Memar
Memar sering terjadi dikarenakan akibat benturan benda tumpul pada kulit yang menyebabkan pembuluh darah pada kulit pecah atau membiru. Memar biasa ditandai bercak berwarna gelap, merah atau biru. Selain karena terkena benturan benda tumpul, memar bisa juga terjadi akibat cidera seperti jatuh, kekurangan nutrisi tertentu, atau efek konsumsi obat-obatan tertentu seperti obat pengencer darah. Memar juga biasa diikuti dengan rasa nyeri atau sakit dan terkadang adanya pembengkakan. Berikut tips alami untuk bantu redakan memar pada kulit, mari simak tips dan caranya.
Salah satu obat yang bisa digunakan untuk meredakan memar adalah dengan tanaman lidah buaya. Lidah buaya sering dijadikan gel atau krim untuk kesehatan kulit, tidak lain juga untuk mengobati kemerahan, nyeri, dan bengkak pada memar. Kemudian ada buah nanas. Buah nanas apabila dikonsumsi dapat membantu meredakan memar karena mengandung senyawa yang bersifat antiradang. Nanas juga dapat dijadikan kandungan tambahan pada obat krim atau gel. Menurut beberapa penelitian teh hijau mengandung senyawa tanin yang dapat membantu menyempitkan pembuluh darah yang pecah, selain itu teh hijau juga dapat membantu meredakan pada pembengkakan yang disebabkan oleh memar. Cuka apel juga bisa menjadi obat untuk meredakan memar. Dikarenakan cuka apel juga memiliki kandungan senyawa yang bersifat antiradang. Cuka apel dapat dioleskan dengan kapas pada luka.
Selain cara alami masih banyak obat luar yang sekiranya lebih mudah dan lebih aman. Banyak minyak atau krim yang sudah beredar untuk meredakan atau mengobati memar pada kulit. Tetapi apabila memar menjadi lebih besar atau lebih parah, sebaiknya hubungi atau konsultasi ke dokter untuk penanganan lebih lanjut. Artikel ini berusmber pada artikel yang berjudul “5 Obat Memar Alami yang Dapat Dicoba” yang terbit pada laman Alodokter pada tahun 2022.