Tips Olahraga Ringan Untuk Dilakukan Dirumah

Olahraga sangatlah penting untuk menjaga kesehatan tubuh kita. Budaya modern dengan tuntutan ekonomi membuat seringkali tidak ada waktu atau tidak sempat untuk berolahraga. Dengan kita rutin berolahraga walaupun ringan, sangat membantu menjaga kesehatan tubuh kita secara fisik maupun mental. Tubuh yang sehat secara fisik dan mental sangat berpengaruh terhadap aktivitas kita sehari-hari agar mencari nafkah lebih semangat dan badan tidak mudah sakit. Mari simak tips olahraga ringan yang dapat dilakukan dirumah dengan waktu yang singkat.

Olahraga simple dan mudah untuk dilakukan adalah dengan naik turun tangga. Tidak perlu anak tangga yang banyak, cukup satu anak tanggapun bisa dilakukan dengan cara naik turun tangga setiap satu langkah. Naik turun tangga dapat melatih kesehatan jantung kita dan juga melatih otot bagian bawah seperti otot betis, otot paha, dan lutut. Naik turun tangga cukup dilakukan selama 30 menit. Apabila kalian memiliki masalah pada bagian lutut, naik turun tangga ini kurang direkomendasikan. Selain itu jogging atau jalan ditempat juga bisa menjadi salah satu olahraga ringan yang bisa kita lakukan dirumah. Tanpa perlu tempat luas, jogging ditempat merupakan solusi olahraga yang paling mudah untuk dilakukan. Sama seperti naik turun tangga, jogging ditempat dapat melatih kesehatan jantung dan otot bagian bawah. Olahraga ini sangat cocok untuk kalian yang ingin menurunkan berat badan dengan cara yang tidak terlalu ekstrim.

Untuk yang kalian lebih suka untuk menari atau senam, kalian bisa juga coba olahraga zumba. Ya, olahraga dengan diiringi irama musik sangat tepat agar tidak mudah bosan. Gerakan seperti senam dan menari sangat pas untuk membakar lemak pada tubuh, melatih kesehatan jantung dan juga membangun otot. Untuk contoh olahraga zumba ini sudah banyak tersebar di internet yang mana mudah untuk kalian ikuti dirumah. Artikel ini bersumber pada artikel yang berjudul “Terlalu sibuk? 7 Olahraga Ringan Ini Bisa Dilakukan di Rumah” yang terbit pada laman AyoSehat pada tahun 2022.